Semarak lomba peringatan HAB Ke-77 Di Pamekasan 2022
Dalam rangka peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-77 Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun 2023, bersama ini kami sampaikan bahwa Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan akan mengadakan kegiatan lomba untuk menyemarakkan peringatan HAB dimaksud yang melibatkan Satker, KUA, KKRA, KKMI, KKMTs, KKMA, KKG, IGRA, Kankemenag, Pokjawas Pendma, Pokjawas PAIS, dan Pokjaluh adalah sebagai berikut :
1) Lomba Kantor Berseri dan Madrasah Berseri ( Bersih, Sehat, Rapi dan Indah )
a. Peserta Lomba Kantor Berseri adalah Ruang Kantor, Ruang Pokjawas Pendma, Ruang Pokjawas PAIS, Ruang Pengawas MTs/MA, dan Ruang KUA 13 Kecamatan;
b. Peserta Lomba Madrasah Berseri adalah MIN, MTsN, dan MAN;
c. Tim Penilai berasal dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan;
d. Waktu Penilaian 1 Desember 2022 s.d 25 Desember 2022 (Jam Kerja);
e. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 1 dan 2).
2) Lomba Mars Madrasah
a. Peserta lomba Mars Madrasah adalah 1 (satu) tim utusan masing-masing Satker, Kecamatan (KUA, KKM, dan KKG), Pegawai Kemenag, Pokjawas (Putra/Putri);
b. 1 (satu) tim utusan terdiri dari 10 orang + 1 dirigen;
c. Masing-masing tim boleh terdiri dari Putra atau Putri dan atau Campuran Putra-Putri;
d. Pelaksanaan lomba pada tanggal 21 Desember 2022 di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan mulai pukul 07.30 WIB sampai selesai;
e. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
f. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 3).
3) Lomba Mendongeng (Story Telling/Cerita Rakyat Madura)
a. Peserta adalah utusan masing-masing Satker, Kecamatan (KUA, KKM, dan KKG), Pegawai Kemenag, Pokjawas (Putra atau Putri) dan boleh mengirimkan maksimal 3 (tiga) orang peserta;
b. Peserta menyiapkan 1 buah cerita dan naskah cerita diserahkan kepada panitia dan juri menjelang lomba;
c. Pelaksanaan lomba pada tanggal 22 Desember 2022 di Aula PHU Kemenag (Jl. Brawijaya Pamekasan) mulai pukul 07.30 WIB sampai selesai;
d. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
e. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 4).
4) Lomba Tenis Meja
a. Peserta lomba adalah unsur ASN dan Non ASN Satker, Kecamatan (KUA, KKM, dan KKG), Pegawai Kemenag, Pokjawas (Single Putra) dan hanya boleh mengirimkan 1 (satu) peserta;
b. Peserta wajib menunjukkan Surat Tugas dari satuannya;
c. Pelaksanaan lomba pada tanggal 14 Desember 2022 dan 15 Desember 2022 di Halaman Kantor Kemenag Kabupaten Pamekasan mulai pukul 07.30 WIB sampai selesai;
d. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
e. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 5).
5) Lomba Futsal
a. Peserta lomba adalah siswa yang aktif pada tingkat MTs dan MA;
b. Peserta utusan dari masing-masing Satker dan KKM pada tingkat MTs dan MA;
c. Pelaksanaan lomba pada tanggal 20 Desember 2022 di MAN 2 Pamekasan mulai pukul 07.00 WIB sampai selesai;
d. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
e. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 6).
6) Lomba Volly Ball
a. Peserta lomba adalah ASN dan Non ASN dari MIN, MTsN, MAN, Kemenag, Utusan Kecamatan (KUA, KKM, KKG) Putra dan Putri;
b. Pelaksanaan lomba pada tanggal 19 Desember 2022 di Lapangan Volly Kemenag mulai pukul 07.00 WIB sampai selesai;
c. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
d. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 7).
7) Lomba Balap Karung
a. Peserta lomba adalah ASN dan Non ASN Utusan dari MIN, MTsN, MAN, Kemenag, KUA, KKRA, KKMI, KKMTs, KKMA, KKG dan wajib mendaftarkan 1 (satu) peserta putra maupun putri;
b. Pelaksanaan lomba pada tanggal 19 Desember 2022 di Halaman Kantor Kemenag mulai pukul 07.30 WIB sampai selesai;
c. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
d. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 8).
8) Lomba Lari Tempeh/Nyo’on Geddheng
a. Peserta lomba adalah ASN dan Non ASN Utusan dari MIN, MTsN, MAN, Kemenag, KUA, KKRA, KKMI, KKMTs, KKMA, KKG dan wajib mendaftarkan 1 (satu) peserta putra maupun putri;
b. Pelaksanaan lomba pada tanggal 14 Desember 2022 di Halaman Kantor Kemenag mulai pukul
07.30 WIB sampai selesai;
c. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
d. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 9).
9) Lomba Tarik Tambang
a. Peserta lomba adalah ASN dan Non ASN dari MIN, MTsN, MAN, Kemenag, Utusan Kecamatan (KUA, KKM, KKG) Putra;
b. Pelaksanaan lomba pada tanggal 15 Desember 2022 di Lapangan Pendopo Kabupaten Pamekasan mulai pukul 07.30 WIB sampai selesai;
c. Pendaftaran dibuka mulai sejak dikeluarkannya Surat Edaran sampai tanggal 9 Desember 2022;
d. Juknis dan ketentuan lain-lain terlampir (lampiran 10).
10) Lomba Sholawat
a. Ketentuan Peserta
- Peserta adalah Ibu-Ibu Dharma Wanita dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Peserta adalah utusan dari Kantor Kemenag, Satker MI, MTs, MA dan KUA Kecamatan se Kabupaten Pamekasan.
- Masing-masing kelompok 3 – 5 Orang.
b. Tempat dan Waktu Pelaksanaan
- Tempat Lomba di Aula Arofah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Waktu Pelaksanaan pada tanggal 15 Desember 2022.
c. Ketentuan Khusus
- Memilih salah satu Sholawat ( Shollallahu Ala Muhammad, Ya Sayyidi Ya Rasulullah, Sholawat Badar, Yarobbi Sholli ).
- Diiringi dengan instrumen / iringan lagu disediakan oleh peserta dalam flesdis.
- Durasi 7 menit.
- Kriteria Penilaian : Suara dan lagu, Fashohah, Ketepatan bacaan.
11) Lomba MC
a. Ketentuan Peserta
- Peserta adalah Ibu-Ibu Dharma Wanita dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Peserta adalah utusan dari Kantor Kemenag, Satker MI, MTs, MA dan KUA Kecamatan se Kabupaten Pamekasan.
- Setiap utusan masing-masing perwakilan 1 Orang.
b. Ketentuan Khusus
- MC pada acara Pertemuan rutin Dharma Wanita di Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Kriteria Penilaian : Inti Suara, Intonasi, Pelafalan (Jelas / Tidak), Ekpresi Wajah, dan Bahasa Tubuh.
c. Tempat dan Waktu Pelaksanaan
- Tempat Lomba di Ruang Aula Mina Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Waktu Pelaksanaan pada tanggal 15 Desember 2022.
12) Lomba Sarung Estafet
a. Ketentuan Peserta
- Peserta adalah Ibu-Ibu Dharma Wanita dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Peserta adalah perwakilan Seksi, Pengawas Pendma, Pengawas PAIS, Satker, dan KUA Kecamatan se Kabupater Pamekasan.
- Setiap masing-masing perwakilan 5 Orang.
- Sarung disediakan Panitia.
- Permainan ini membutuhkan kerjasama, kekompakan, kecepatan dan ketepatan dalam memenangkan persaingan.
b. Tempat dan Waktu Pelaksanaan
- Tempat Lomba di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.
- Waktu Pelaksanaan pada tanggal 15 Desember 2022.
Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih. | Unduh Surat disini